Soal Cerita (Pemecahan Masalah) KPK dan Kunci Jawaban untuk Kelas 4 SD

Soal Cerita (Pemecahan Masalah) KPK dan Kunci Jawaban untuk Kelas 4 SD


soal pemecahan masalah matematika KPK
Pada kesempatan kali ini anakbelajar.id akan berbagi tentang soal cerita atau soal pemecahan masalah yang berhubungan dengan kelipatan persekutuan terkecil (KPK). soal cerita ini biasa muncul ketika ulangan matematika.

Berikut ini soal cerita (pemecahan masalah) KPK untuk kelas 4 SD:

1.Kampung Durian Runtuh memiliki dua buah pos ronda. Pos ronda pertama selalu memukul kentungan setiap 15 menit. Pos ronda yang kedua selalu memukul kentungan setiap 20 menit. Pada pukul 19.00 keduanya memukul kentungan bersama. Pada pukul berapa keduanya akan memukul bersamaan?

2.Siti meminjam buku di perpustakaan setiap 3 hari sekali. Ahmad meminjam setiap 4 hari sekali. Hari ini mereka meminjam buku bersama-sama. Berapa hari lagi mereka akan meminjam buku bersama-sama?

3.Burung merpati Rano berbunyi setiap 5 jam sekali, sedangkan burung merpati Hendra berbunyi setiap 8 jam sekali. Setiap berapa jam kah burung merpati itu berbunyi bersama-sama?

4.Bel A berbunyi tiap 10 detik sekali. Bel B berbunyi setiap 15 detik sekali. Tiap berapa detik kedua bel berbunyi secara bersamaan?

5.Hotel A dicat setiap 6 bulan sekali. Hotel B dicat setiap 7 bulan sekali. Kedua hotel itu dicat pada bulan Januari. Pada bulan apa kedua gedung itu dicat secara bersamaan lagi?

6.Pada tanggal 3 Maret 2018, Lia dan Susi latihan menari bersama-sama. Lia latihan menari setiap 7 hari sekali, sedangkan Susi setiap 14 hari sekali. Pada tanggal berapa Lia dan Susi latihan menari bersama-sama untuk kedua kalinya?

7.Lampu hijau dan lampu merah mula-mula menyala bersamaan. Kemudian, lampu hijau menyala setiap 4 detik, sedangkan lampu merah menyala setiap 5 detik. Setiap berapa detik kedua lampu itu akan menyala bersamaan?

8.Pak Anto dan Pak Udin diberi tugas ronda oleh Pak RT. Pak Anto bertugas 8 hari sekali,  sedangkan Pak Udin 10 hari sekali. Jika mereka meronda bersama-sama pada tanggal 15 Maret 2018, kapan lagi mereka akan meronda bersama-sama untuk kedua kali dan ketiga kalinya?

Untuk kunci jawabannya silahkan klik kunci jawaban dibawah ini

1. Soal tersebut kita selesaikan dengan mencari KPK kedua waktunya:
 Kelipatan 15 = 15, 30, 45, 60, 75, ....
 Kelipatan 20 = 20, 40, 60, 80, ....
 Kelipatan Persekutuan Terkecil (KPK) dari 15 dan 20 adalah 60.
 Kedua kentungan akan dipukul bersama 60 menit kemudian. 19.00 + 01.00 = 20.00
 Jadi, kedua kentungan akan dipukul lagi secara bersamaan pada pukul 20.00.

 2.Soal tersebut kita selesaikan dengan mencari KPK dari keduanya.
 Kelipatan 3 = 3, 6,9, 12, 15, 18, 21, 24, 27, 30
 Kelipatan 4 = 4, 8, 12, 16, 20, 24, 28, 32, 36, 40
 Kelipatan persekutuan terkecil (KPK) dari 3 dan 4 adalah 12
 Jadi mereka akan meminjam buku pada 12 hari kemudian

3.  40 jam kemudian

4. 150 detik

5.Bulan Mei

6.17 Maret 2018

7.20 detik

8.24 April 2018

Demikian soal cerita (pemecahan masalah) KPK untuk kelas 4 Sekolah Dasar semoga bisa bermanfaat.